Layanan Persalinan di RSI Nashrul Ummah Lamongan

Category:

Kehamilan dan kelahiran seorang bayi dalam sebuah rumah tangga merupakan suatu karunia kebahagiaan yang tiada terukur besarnya. Banyak pasangan suami istri yang sudah bertahun-tahun mendambakan kehadirannya, bahkan saya mempunyai cerita dari keluarga suami saya ada yang menikah 25 tahun baru hadir si kecil, mungkin kebahagian bagi keluarga ini sungguh tak terkira dan tidak dapat diukur dengan kata-kata. Jadi dari pengalaman ini bagi pasangan suami istri yang menikah beberapa tahun dan belum diberi momongan oleh Allah Yang Maha Kuasa, saran saya sabar dan tetap berusaha konsultasi dengan dokter kandungan dan lain sebagainya.

Tanya jawab bisa dilakukan antara bidan atau dokter kepada si calon ibu, seputar kapan haid terakhir dan sebangsanya, begitu juga pemeriksaan fisik bisa langsung dilakukan oleh seorang bidan atau dokter kepada calon ibu. Untuk pemeriksaan labolatorium sekarang bisa dilakukan secara praktis bisa dengan cara PP tes yang banyak dijual di apotik, tetapi untuk memastikan hamil tidaknya yang valid hanya bisa dilakukan disebuah labolatorium.

Fasilitas Persalinan RSI Nashrul Ummah Lamongan

Oleh karena itulah RSI Nashrul Ummah memberikan pelayanan mulai awal yang dapat dilakukan di Poli untuk konsultasi dan juga pemeriksaan awal ibu hamil atau calon ibu, yang nantinya berkelanjutan disaat proses persalinan dan juga pasca persalinan.

lebih detail silahkan kontakkami ditautan Layanan Pasien